Topik Utama : Jamu Kuatseng Istimewa

Topik Utama : Jamu Kuatseng Istimewa

Senin, 10 September 2007

Jamu Kuatseng

Jamu Kuatseng
Istimewa
CAP EMPEK TONG SENG



n
Ukuran
: 7,3 x 10,6 cm
nWarna : Dominan merah
nAnalisis : Jamu ini dinamakan Jamu Kuatseng karena jamu ini mengandung ginseng atau bisa juga karena pembuatnya bernama Tong Seng. Warna dominan merah dipengaruhi oleh budaya Cina sebab bagi orang Cina merah merupakan warna keberuntungan. Dan dalam moment-moment tertentu biasanya orang cina selalu menggunakan baju berwarna merah dan setiap sudut ruangan dihiasi dengan atribut-atribut berwarna merah.
nGambarnya hanya orang bertelanjang dada dan berpose seperti binaragawan. Warna dan arsiran gambar tersebut sengaja didramatisir untuk menimbulkan efek “kuat” sebab dengan demikian otot-otot yang dipamerkan pada gambar itu terlihat lebih jelas.
nWarna biru sebagai background pria tersebut dimaksudkan untuk menonjolkan gambar pria itu sebab warna biru kontras dengan warna merah.
Warna orangnya juga rada kemerahan tapi bisa menonjol karena dibelakangnya dikasih warna biru. Warna merah ini juga bisa memberi kesan kuat dan berani.
Jamu ini memberika kesan dapat terpercaya. Dan biasanya jamu selalu terbuat dari bahan-bahan alami. Dan biasanya kemesannya selalu mengunakan warna2 herbal (hijau), tapi produk ini berani menggunakan warna merah untuk menunjjukan perbedaan dia dengan produk yang lain. Jadi, produk ini bisa kuat di pasaran.

5 komentar:

Life Photography mengatakan...

Warna Merah juga bisa melambangkan sebuah keberanian, kekuatan, sebuah warna yang menyerang dan terbilang cukup kuat dalam dunia design, relevansinya adalah MERAH=KUAT.
Warna Biru sebagai warna dasar juga dimaksudkan sebagai penarik mata dengan kekontrasan yang terjadi antara warna merah dan biru, kenapa tidak kuning, akan lebih menarik mata bukan, tetapi kuning akan lebih kuat dari merah setelah disatukan, maka itu biru sebagai jalan keluar agak tetap terang namun kontras.
Letak kepintaran design ini adalah walaupun warna background dan logo sama, namun warna biru dan border putih pada logo membuat logo dengan sangat mudah dilihat dan tak kalah dengan warna dasarnya.

Mario O.M.

kura2ninja mengatakan...

Dilihat dari kualitas cetakan yang cukup baik, jamu kuatseng ini adalah kombinasi produk industri dengan rumah tangga. Mungkin untuk produknya sendiri, pertama diolah dan diracik dalam industri rumah tangga, baru kemudian untuk kemasannya, merupakan hasil industri.

kura2ninja mengatakan...

Jamu ini juga ada unsur Tiong hoa nya. Dilihat ada dari pemiliknya adalah orang Tiong Hoa dan warna merahnya. Sangat kental uncur Tiong Hoa nya.




Carlyn Angela

Carlaholic

kura2ninja mengatakan...

jamu ini kesan nya sangat berkhasiat. Dilihat dari namanya, jamu kuatseng. nama kuat seng nya seperti terdiri dari kuat dan ginseng. Jadi, pruduk ini berkesan bisa dipercaya.

carlyn
angelicius

kura2ninja mengatakan...

ADA YANG ANEH!!
Setelah diteliti dengan seksama, ternyata ada yang aneh dengan gambar pria berotot itu.. Kalau gambarnya di zoom in, maka akan kelihatan bahwa celana yang dipakai pria itu agak transparan. Aneh kan..
Kalau menurut pendapat saya, tadinya gambar pria ini mau dibuat telanjang biar lebih cocok dengan image "jamu kuat" untuk pria. Tetapi gambar tersebut diprotes dan dilarang beredar karena dapat mengarah ke pornografi. Untuk mengganti gambar dibutuhkan biaya lagi. Nah supaya hemat, dibuatlah celana dadakan dengan spidol hitam. Mungkin karena bahan kertasnya, tinta spidol tsb kurang melekat sehingga kelihatan agak-agak transparan. Di atas celana itu ditambahi garis-garis ala kadarnya supaya terlihat seperti karet celana, tetapi malah jadi tambah aneh. Nah,gambar aneh ala kadarnya bin jayus inilah yang kemudian dicetak menjadi gambar utama kemasan tersebut.
Dari situ dapat kita ambil kesimpulan bahwa jamu kuatseng ini bukan produk industri besar karena pengerjaan kemasannya kurang diperhatikan dengan baik.

Helen.